Saat mengisi ulang paket data, ada beberapa cara memasukan voucher Smartfren yang dapat kamu lakukan.
Voucher fisik Smartfren memang lebih mudah digunakan, terutama bagi yang belum terbiasa berbelanja online.
Jika kamu ingin tahu cara mengaktifkan voucher fisik, ikuti pembahasannya sampai selesai.
Cara Memasukan Voucher Smartfren
Setiap voucher fisik memiliki 16 kode angka yang disebut HRN (Hidden Recharge Number) alias nomor isi ulang tersembunyi.
HRN akan tertutup oleh sesuatu seperti hologram yang harus digosok/dikerok untuk dapat melihatnya dengan jelas.
Jadi untuk bisa mengaktifkan voucher fisik yang kamu beli, pertama kamu harus gosok dulu sampai 16 digit kode tersebut tampak.
Setelah itu terdapat 4 cara untuk memasukkan kodenya.
1. Cara Memasukkan Kode lewat SMS
Untuk memasukkan kode voucher melalui SMS, langkah-langkahnya adalah :
- Buka “New Message” dari ponselmu
- Tulis ISI(spasi)16 Digit Kode pada kotak pesan
- Kirimkan SMS tersebut ke 999
- Apabila kode voucher berhasil diaktivasi, kamu akan menerima SMS konfirmasi balasan
2. Cara Memasukkan Kode lewat Website
Untuk menggunakan cara ini, kamu tidak harus memiliki user account terlebih dahulu. Cukup lakukan langkah-langkah berikut ini :
- Kunjungi my.smartfren.com/isiulang_new.php melalui browser
- Tambahkan nomor Smartfren yang ingin diisi ulang di kotak “Nomor Smartfren”
- Kalau kamu lupa nomor sendiri, gunakan cara cek nomor Smartfren untuk mengetahuinya
- Selanjutnya tuliskan 16 digit kode voucher di kotak “16 Digit Kode Voucher”
- Tekan tombol “Isi Ulang”
- Saat berhasil, kamu akan mendapatkan notifikasi SMS dari Smartfren
3. Cara Memasukkan Kode dengan USSD
Ada juga cara memasukkan kode voucher menggunakan menu USSD. Metode ini gratis alias tidak berbiaya, kamu hanya perlu menelepon nomor USSD yang disediakan, seperti berikut :
- Masuk ke menu Telepon dari ponsel
- Ketikkan kode *999*16 Digit Kode Voucher# di nomor tujuan telepon
- Tekan tombol OK dan lakukan panggilan
- Kode voucher Smartfren telah berhasil diaktifkan
4. Cara Memasukkan Kode lewat Operator
Cara terakhir adalah dengan menghubungi operator Smartfren. Nanti sistem akan membantumu untuk mengaktifkan kode voucher. Begini caranya :
- Telepon nomor operator Smartfren, yaitu ke nomor 999
- Ikuti intruksi yang diberikan oleh sistem sampai kamu bisa memasukkan 16 digit kode voucher
- Setelah berhasil memasukkan 16 digit kode, voucher Smartfrenmu sudah teraktivasi
Begitulah 4 cara memasukan voucher Smartfren dengan SMS, telepon maupun website. Kamu juga bisa mengecek saldo data dengan cara cek kuota Smartfren. Selamat mencoba!